Senin, 18 Mei 2015

Pemrograman Jaringan


Pada postingan saya kali ini adalah mengenai Pemrograman Jaringan, dimana merupakan salah satu dari tugas kuliah. Disini saya di beri tugas untuk memperoleh IP Address dan Nama Komputer dari suatu bahasa pemrograman. Saya menggunakan bahasa pemrograman Java.

Pertama saya membuat suatu coding untuk mengetahui nama komputer, dibawah ini adalah codingannya


lalu setelah di compile menggunakan CMD akan menghasilkan seperti di bawah ini


Kedua saya membuat coding untuk mengetahui berapa IP Address dari komputer yang sedang di gunakan, dibawah ini merupakan codingannya

Senin, 24 Maret 2014

Logo Kelas IA26 Teknik Informatika Universitas Gunadarma

Makna dari logo IA26 ini akan saya kupas sekarang. Yang pertama dari warnanya, warna yang dominan di situ adalah warna biru dimana warna biru merupakan warna kebesaran dari mahasiswa teknik informatika di Universitas Gunadarma. Lalu ada warna Abu-Abu merupakan warna dari almamater Universitas Gunadarma. Selanjutnya terdapat segi lima, dimana segilima tersebut melambangkan Universitas Gunadarma. Terdapat 7 bentang sayap di kanan maupun di kiri yang  menandakan bahwa jumlah mahasiswa di kelas IA26 itu terdapat 14 orang yang dimana saling menopang untuk menerbangkan nama kelas IA26 itu terkenal di Gunadarma baik terkenal dari akademisnya maupun dari non akademis. Selanjutnya terdapat tahun masuk dan tahun keluar untuk menandakan bahwa kelas ini merupakan angkatan 2011 dan akan lulus di tahun 2015 nanti.

Rabu, 22 Januari 2014

Head First Design Patterns


Judul
: Head First Design Pattern
Penulis
: Eric Freeman & Elizabeth Freeman
Penerbit
: O’REILLY
Tahun
: 2004
Genre
: Pemprograman
Tebal
: 676 Halaman
ISBN
: 0596-007-124

Sebagai sebuah bahasa Object Oriented Programming yang sudah sangat mapan dan matang, tak heran bila kemudian menurut sebuah lembaga survei, menobatkan JAVA sebagai bahasa pemprograman yang paling banyak digunakan oleh para programmer di seluruh dunia karena ketangguhannya tersebut. Dengan segala keluwesannya, setiap aplikasi yang dibangun dalam bahasa Java dapat digunakan pada banyak flatform, mulai dari perangkat komputer, kamera digital, Personal Desktop Assistant, mobil, printer, games, ATM, smart card, peralatan medis, dan lain sebagainya.
Berbeda dengan bahasa pemprograman yang struktural, bahasa Object Oriented Programming bisa dikatakan lebih natural, dalam artian sesuai dengan cara alamiah kita berfikir. Walaupun demikian, tidak banyak lembaga-lembaga pendidikan yang menyiapkan peserta didiknya untuk memahami secara utuh bahasa Object Oriented Programming ini. Malah lebih sering kita menyaksikan, peserta didik justru harus dijejali dulu dengan bahasa pemprograman yang stuktural. Sehingga hal ini memberikan kesulitan yang cukup berarti ketika hendak beralih ke bahasa full Object Oriented Programming seperti Java ini. Imbasnya adalah, tidak banyak buku-buku dalam negeri yang mengupas tentang Object Oriented Programming ini secara menyeluruh dan benar-benar sesuai kaidah Object Oriented.
Kembali ke buku yang dibahas!
Dalam dunia Rekayasa Perangkat Lunak kita mengenal istilah flowchart untuk alur aplikasi pada pemprograman struktural, sedangkan untuk Object Oriented Programming dikenal istilah Pattern. Design pattern merupakan sebuah solusi terhadap masalah pemrograman umum yang sering dihadapi dan sering berulang terjadi dalam membangun sebuah software aplikasi. Design Pattern memberi tahu kita bagaimana mendesain sebuah class dan bagaimana membuat interaksi yang terjadi antar class sehingga class yang kita bangun bisa lebih elegan dan reusable (dapat dipakai berulang-ulang).
Pada dasarnya ada banyak sekali jenis pattern. Mulai dari pattern untuk arsitektur, creational, behavior, games pattern, bahkan pattern untuk server handal. Design Pattern memungkinkan programmer-programmer baik yang sudah mahir maupun yang masih awam dapat langsung menggunakan sebuah design tanpa harus mendesain dari awal. Dan di dalam buku ini, tentunya tidak mencakup semua pattern tersebut, hanya diambil beberapa pattern yang paling sering ditemui kemudian buku ini membahasnya secara mendetail namun dengan bahasa yang mudah difahami. Pattern-pattern yang dibahas diantaranya :
  • Observer Pattern
  • Decorator Pattern
  • Factory Pattern
  • Singleton Pattern
  • Command Pattern
  • Adapter and Facade Patterns
  • Template Method Pattern
  • Iterator and Composite Patterns
  • State Pattern
  • Proxy Pattern
  • Compound Patterns
Buku Head First Design Pattern ini tergolong buku yang unik. Dalam buku ini dijelaskan pengetahuan-pengetahuan mendasar untuk membangun sebuah software aplikasi, tapi berbeda dengan buku-buku lain yang sejenis, buku ini lebih menarik karena disampaikan dalam bentuk cerita-cerita drama disertai dengan gambar-gambar yang menarik sehingga membuat kita tidak mudah jenuh, tapi justru sebaliknya lebih memudahkan pemahaman kita tentang sebuah konsep atau design pattern.
Tak hanya itu, dalam setiap ceritanya ada pula humor-humor segar yang disisipi. Pada halaman yang lain, pembaca pula akan disuguhi puzzle dan quiz untuk menguji seberapa banyak pembaca mampu memahami apa yang telah dijelaskan sebelumnya.
Kesimpulan, Head First Design Pattern ini sangat bagus untuk dijadikan buku pegangan untuk mendalami bahasa Java khususnya design pattern-nya. Belum ditemukan buku Design Pattern yang komplit, mendasar, dan menyenangkan seperti Head First Design Pattern ini. Pembaca akan diajak memahami seluk beluk Object Oriented Programming dan menjadikan kita mampu membuat kode yang lebih mapan, mudah ditelusuri, mudah dibaca dan dikembangkan, dan tentunya reusable.

Selasa, 21 Januari 2014

Labirin Monkey


Scratch adalah bahasa pemrograman yang dikembangkan oleh Lifelong Kindergarten Group pada MIT Media Lab, Amerika Serikat dan disponsori oleh sejumlah instansi, seperti National Science Foundation, Microsoft, Intel Foundation, Nokia, Google, dan konsorsium Riset MIT Media Lab. Bahasa ini ditujukan untuk anak-anak. Namun, pada aplikasinya bisa juga dipakai oleh misalnya tenaga pengajar yang ingin membuat animasi modul pembelajaran. Disamping itu, program yang dibuat dengan Scratch juga bisa diunggah Internet dan diakses melalui aplikasi web.
Pada kali ini saya membuat sebuah game dari aplikasi scratch. Game yang saya buat adalah game labirin monkey. 
Di game ini saya menggunakan monyet sebagi actor utamanya. Monyet ini bertujuan mengambil semua makanan di dalam labirin ini, makanan yang ada adalah pisang dan kentang keju. Terdapat 6 pisang dan 4 kentang keju. Monyet ini harus dapat menemukan jalan keluar atau finish dengan menghabiskan seluruh makana yang tersedia di dalam labirin ini. Dan ada penghalangnya yaitu bola dan dinding-dindingnya.
Game ini sudah terbilang bagus, karena sudah ada AInya dan terdapat score dan time waktu hidup si pemain.
Ingin mencoba permainan ini????? Silahkan saja download disiniiiiiii

silahkan mencoba permainan ini, semoga dapat menghibur dan mengasikkan, hehehhehe

Tetris Game

TETRIS
Siapa yang tak tahu game tetris?, hampir semua orang di dunia ini pasti tahu
game yang sangat terkenal ini, game yang berbasis brain game ini adalah
game kuno yang sangat mengasyikan, di dalam game ini, kita harus bisa
menyusun truktur bangunan ke dalam suatu formasi bangunan lain agar bisa
saling mengunci dan kemudian mendapatkan nilai untuk dapat naik ke level
berikutnya.
Tetris adalah permainan teka-teki bangunan yang pertama kalinya didesain
oleh Alexey Pajitnov pada bulan Juni 1985, saat itu, ia masih bekerja di Pusat
Komputer Dorodnicyn di Akademi Sains Uni Soviet di Moskow, nama tetris
sendiri diambil dari bahasa numerik yunani, yaitu tetra yang artinya empat.
Empat sendiri adalah jumah susunan balok yang bisa diubah-ubah ke dalam
berbagai bentuk untuk selanjutnya disusun oleh si pemain untuk dapat saling
terkunci.
Di sini saya membuat prototype aplikasi game tetris di smartphone android.
                                                                        Gambar 1
Gambar 1 ini adalah tampilan home screen dari android, dimana ada ikon game tetris untuk memulai game tersebut.
                                                                         Gambar 2
 
Gambar 2 ini merupakan menu dari game tetris. Dimana ada 4 menu yaitu ada menu “New Game”, ada menu “High Score”, ada menu “Exit” da nada menu “Help” yang di tandai dengan tanda tanya.
                                                                        Gambar 3
 
Pada gambar 3 ini adalah apabila pemain memilih untuk menekan menu new game tadi. Dimana saya menaruh score di atas sejajar dengan next bata yang akan masuk dan sejajar  daengan high score juga, karena saat pemain melihat next bata juga dapat melihat score yang di peroleh sudah berapa dan dapat membandingkannya dengan high score, apakah pemain sudah melewati high score atau belum.
Saya menaruh level, hint, pause dan play dalam satu baris. Dimana level ini akan naik apabila scorenya bertambah 2000 di setiap level. Sedangkan hint itu adalah bonus mengalikan score yang di dapatkan saat baris bata tersebut terkunci. Akan mendapatkan hint apabila dapat menghancurkan 2 baris bata sekaligus akan mendapatkan satu hint.Lalu pause di gunakan untuk mempause game tersebut saat anda mengangkat telfon ataupun anda ingin pergi ke kamar kecil. Dan play di gunakan untuk memulai game yang tadi di pause.
Disini saya akan menggunakan panah kanan, panah kiri, panah bawah dan cycle untuk mengatur posisi bata-bata tersebut. Dimana panah kanan untuk menaruh bata ke kenan, sedagkan panah kiri untuk menaruh bata ke sebelah kiri, lalu panah bawah untuk mempercepat jalan bata untuk menuju ke bawah, dan yang terakhir cycle untuk mengatur posisi bata yg sesuai agar menyatu dengan bata-bata yang lain, misalkan bata yang tegak akan di cycle menjadi bata yang tertidur.
                                                                      Gambar 4
Gambar 5


                                                              Gambar 6
Gambar 4 adalah dimana pemain akan mendapatkan hint, karena sudah ada 2 baris bata yang sudah tersusun rapi. Gambar 5 menjelaskan bahwa 2 baris yang sudah tersusun rapi tersebut akan di hancurkan dan akan jadi pada gambar 6, dan lihat di gambar 6 hintnya sudah naik 1 yang tadi x2 sekarang menjadi x3.
                                                                          Gambar 7
 
Gambar 7 ini adalah tampilan dari game over dimana ada peringatan ingin main lagi atau keluar menuju menu. Di situ juga ada perbandingan antara score pemain dengan high score.
                                                              Gambar 8
 Pada gambar 8 adalah apabila pada menu awal tadi kita memilih high score, maka ini adalah tampiln dari high scoe tersebut, terdiridari 10 nama orang yang memperoleh high score. Apabila ingin balik lagi ke menu awal telah disediakan tombol home di situ.
                                                                          Gambar 9
 
Gambar 9 ini adalah menu help, yang di menu awal tadi di tandai dengan hanya tanda tanya (?). help akan menjelaskan cara tanda-tanda arah panah dan cycle di gunakan.
                                                                          Gambar 10

Gambar 10 ini adalah tampilan apabila kita sedang mempause game tetris tersebut.


Demikian lah game yang saya buat dan penjelasannya, kurang lebihnya mohon maaf.